MILIKI CARA PANDANG YANG BENAR TENTANG DIRI SENDIRI

Selasa, 25 Mei 2010 ·

Miliki cara pandang yang benar tentang diri sendiri.
Walaupun anda mendapat hinaan atau ejekan dari seseorang, anda adalah pribadi yang mulia.
Setangkai mawar yang indah, tidak akan berkurang keindahannya walau dimaki atau dikutuki oleh orang orang yang tertusuk durinya.
Dia akan tetap wangi, dan tetap indah.
Demikian juga anda, anda tetap seorang yang berharga, walau ada kata kata negatip dari orang lain.
Jadilah pribadi yang teguh, tidak terpengaruh dengan kata orang lain !!!

===========

Seorang anak kecil yang minta mainan, dia merengek sampai dibelikan.
Setelah dibelikan, dia main kan satu dua hari, kemudian dia tinggalkan.
Mungkin juga kita melakukan hal yang sama.
Kita ngotot untuk masuk sekolah favorit atau pekerjaan yang kita suka.
Kita rajin diawal, kemudian mulai kendur dan akhirnya mala mencela.
Lebih bahaya lagi jika kita bersikap seperti itu terhadap pasangan kita.
Dulu kita mengejar dengan segala cara, setelah dapat malah disia siakan.
Bangkitkan lah semangat kasih anda yang mula mula pada sekolah, pekerjaan dan pasangan anda, karena harusnya demikian !!!

0 komentar:

Site Sponsors